SARANA FISIK GAK ADA HABISNYA

KPMkalitekuk 23 Februari 2017 13:56:28 WIB

KALITEKUK-GEBANG, Tahun 2017 akan menjadi Tahun yang cukup sibuk untuk dua padukuhan ini, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi kegiatan pembangunan sarana fisik. Adalah Padukuhan Kalitekuk dan Padukuhan Gebang Desa Kalitekuk Kecamatan Semin Kabupaten Gunungkidul. Pasalnya pada tahun ini mereka akan melakoni sebuah kegiatan yang mereka nantikan setelah disimpulkanya kesepakatan rembug padukuhan. keduanya mengutamakan pembangunan talud pasangan sebagai penguat badan jalan yang menjadi jalan utama masing masing padukuhan. Meskipun dirasa belum memenuhi keinginan mereka akan rehabilitasi sarana dan prasarana fisik di padukuhan, akan tetapi mereka sedikit lega, satu Pekerjaan Rumah akan terselesaikan, mengingat kebutuhan ini telah dirembug jauh sebelumnya. Berhubung Desa Kalitekuk itu luas dan berdiri dari 10 Padukuhan, maka sabar menanti giliran adalah ungkapan yang tepat bagi setiap padukuhan yang ada, itupun jika tidak terdapat sesuatu hal yang mungkin terjadi akibat alam.

Pembangunan yang didanai ddari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara ini sebagai salah satu wujid pengelolaan Dana Desa. Dengan menggunakan azas Prioritas Penggunaan Dana Desa, kegiatan ini dianggap utama setelah melalui mekanisme perencanaan yang sesuai. Diharapkan semua ini mampu mengupayakan peningkatan kualitas hidup dan kehidupan untuk sebesar besarnya kesejahteraan masyarakat desa.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung