TIDAK KURANG DARI 45 WARGA KALITEKUK YANG MUDIK
Lebu Katiup Angin 11 April 2020 20:55:19 WIB
Desa Kalitekuk; Sedikitnya 45 warga Desa Kalitekuk yang berstatus sebagai perantau pulang kampung di sela sela merebaknya wabah covid 19. Data itu belum termasuk yang tidak ber KTP Gunungkidul, dan yang tidak melaporkan diri atau dilaporkan oleh aparat setempat. Sebagian besar menyadari akan posisinya sebagai ODP orang dalam pengawasan karena memang mereka sangat rentan terhadap penularan virus Corona. Karantina Mandiri adalah solusi mereka sesampainya di kampung halaman, selain menjaga kesehatan, kebersihan dan tetap waspada. Warga sekitar dengan bantuan tim relawan pemuda biasanya langsung memberikan layanan penyemprotan desinfektan untuk kemudian dilakukan penyemprotan berkelanjutan minimal 2 hari sekali secara mandiri. Jaga jarak tidak lupa juga memiliki peran dalam menjaga segala kemungkinan.
Semoga wabah ini segera berlalu. Aamiin
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Kalitekuk Nyawiji, Greget, Gumregah, Bareng Makarti
- Peringatan Hari Jadi Kalurahan Kalitekuk
- TERIMAKASIH PAK JOKOWI
- Mengapa Harus 5 Pilar STBM
- Panen Raya kubis dan bawang merah
- Peresmian Bantuan Fasilitas Air Bersih dari PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk
- Apa itu Japanese Encephalitis, Kita Wajib Tahu